Padahal, mengkonsumsi makanan sehat yang kaya manfaat sangatlah penting, baik untuk menjaga kesehatan tubuh agar senantiasa sehat dan bugar, juga dapat membantu pemenuhan nutrisi pada otak. Makanan sehat sangatlah penting untuk menunjang kegiatan belajar, nutrisi yang didapatkan dari makanan sehat yang kemudian diserap oleh otak, tentu akan meningkatkan fungsi otak sehingga kegiatan belajar akan lebih mudah.
Beratnya kewajiban untuk belajar dan beraktivitas, membuat mahasiswa lebih menyukai segala sesuatu yang serba cepat dan praktis sehingga lupa akan pentingnya kesehatan, seperti mengkonsumsi makanan siap saji yang kandungan gizinya tidak lengkap bahkan lebih banyak mengandung lemak.
Suasana di salah satu kantin mahasiswa |
Setelah penyakit mulai menyerang, barulah kita sadar kalau ada yang salah dengan gaya hidup. Salah satu yang paling berpengaruh adalah pola makan. Mahasiswa, apalagi yang hidup dengan nge-kos, biasanya mengandalkan membeli makanan di warung dibandingkan memasak makanan sendiri, hal ini sangat mempengaruhi kesehatan.
Lebih lengkap, baca : Gaya Hidup Mahasiswa tidak Sehat!
0 Response to "Menerapkan Gaya Hidup/Pola Makan Sehat bagi Mahasiswa"
Posting Komentar