Bahaya Gorengan dan Makanan yang Digoreng

Makan adalah salah satu kegiatan yang dilakukan oleh makhluk hidup dengan cara yang berbeda-beda, dengan makan kita dapat bertahan hidup dengan menyerap sari-sari dan nutrisi yang terkandung didalamnya. Tapi apa jadinya jika makanan yang kita konsumsi tidak sehat? alias berbahaya, pasti banyak masalah yang akan ditimbulkan dari mengkonsumsi makanan tersebut.

Kali ini sehat dan murah akan membahas tentang salah satu makanan yang kurang sehat untuk dikonsumsi yaitu:

Gorengan

Gorengan memang salah satu makanan yang banyak disukai orang, selain mudah dicari gorengan juga praktis untuk dibawa kemana-mana dan yang pasti lezat. Tetapi apakah kalian tau dibalik praktis dan lezatnya gorengan terkandung bahaya yang mengintai.

Menurut suatu penelitian, bahan makanan yang mengandung karbohidrat tinggi seperti jagung, singkong, ubi, nasi, sagu, dll. Jika digoreng akan terurai dan kemudian bereaksi dengan asam amino yang terkandung dalam minyak goreng dan menghasilkan senyawa akrilamida, senyawa ini bersifat karsinogenik atau dapat memicu terjadinya kanker, apa jadinya jika makanan tersebut digoreng dengan menggunakan minyak yang berulang-ulang dan tidak sehat, ini akan membuat makanan semakin tidak sehat.

Menggoreng
Foto: Buzzfeed
Masih soal gorengan, ada beberapa peneliti yang menyatakan bahwa beberapa keju mengandung lemak yang sangat tinggi, dan lemak tersebut bukan lemak baik, melainkan lemak jahat yang dapat mengganggu kesehatan, kemudian jika digoreng akan semakin memperburuk gizi yang terkandung didalamnya.

Solusi

Solusinya dengan mengurangi mengkonsumsi makanan yang digoreng, terlebih yang berada dipinggiran jalan yang tidak jelas, usahakan menggoreng makanan sendiri dengan minyak yang sehat dan berkualitas.

Related Posts :

0 Response to "Bahaya Gorengan dan Makanan yang Digoreng"

Posting Komentar