Menyusun Menu Puasa Penderita Diabetes

 Menyusun Menu Puasa Penderita Diabetes

 
Menyusun menu puasa penderita diabetes memang susah-susah gampang. Bulan Ramadhan merupakan bulan penuh berkah bagi umat Islam, bukan hanya untuk satu umat saja , melainkan untuk seluruh umat manusia. Tapi apa efek atau akibat dari puasa bagi seorang penderita diabetes? Penyakit diabetes merupakan penyakit yang merupakan akibat kesalahan dari sistem imun tubuh, dan kerusakan dari sel-sel pankreas penghasil hormon insulin. Hal tersebut menyebabkan meningkatnya kadar glukosa dalam darah selain menyebabkan timbulnya gangguan-gangguan lain bahkan sampai kerusakan pada sistem saraf hingga kematian.

Puasa Dan kadar Gula Darah Penderita Diabetes

Kadar gula dalam darah pada orang normal berkisar antara 60 – 120 mg/dl, sedangkan bagi seorang penderita diabetes, kadar gula mereka bisa mencapai lebih dari 200 mg/dl. Pada saat sedang berpuasa maka kadar gula dalam darah bisa mencapai 126 mg/dl. Lalu apakah hal ini menghalangi seseorang dengan penyakit diabetes menjalankan ibadah puasa? Jika dilihat dari kadar gula yang kemungkinan bisa diturunkan, bukankah berarti aktivitas puasa ini bagus bagi penderita diabetes ini. Walaupun begitu tidak semua penderita diabetes dapat melakukan puasa. Bagi yang sudah mengalami gagal beberapa fungsi organ , mungkin tidak dianjurkan berpuasa karena ditakutkan akan mengalami komplikasi yang bisa memperparah kondisi mereka.

Menu Puasa Bagi Penderita Diabetes

Seperti apa menu puasa penderita diabetes yang baik itu? Memang ini idak semudah seperti membuat menu makanan seperti biasa. Menu puasa bagi penderita diabetes harus terprogram secara rapi dan bertujuan untuk:

Mengontrol dan menurunkan kadar gula dalam darah
Menurunkan kadar gula dalam urin hingga negatif jika bisa
Mengontrol berat badan bagi yang mengalami diabetes obesitas.

Makanan yang perlu dibatasi bagi penderita diabetes saat melakukan puasa adalah makanan yang mengandung kadar gula tinggi seperti sirup, jelly, dan susu kental manis  dan sejenisnya. Selain itu juga jauhi makanan yang mengandung banyak natrium, dan makanan yang mengandung lemak yang berlebihan.

Bagaimana dengan makanan yang boleh dikonsumsi? Makanan yang sebaiknya dikonsumsi merupakan makanan dengan sumber karbohidrat kompleks dan makanan dengan sumber protein serta lemak yang rendah. Memiliki penyakit diabetes tidak berarti tidak bisa menjalankan ibadah puasa. Bagi penderita diabetes yang memungkinkan melakukan ibadah puasa. Tentu saja semuanya diharuskan dengan mengkonsultasikan dulu ke dokter dan memeriksakan kadar gula secara teratur. Menu puasa yang disusun bagi penderita diabetes harus terprogram agar bisa mendapatkan fungsi dan tujuannya dengan baik. Konsultasikan ke ahli gizi anda untuk menyusun menu puasa penderita diabetes.

0 Response to "Menyusun Menu Puasa Penderita Diabetes"

Posting Komentar