Cara Menghentikan Kebiasaan Ngemil

Ngemil adalah sebuah hobi yang tak bisa dilepaskan dari bosan. Dimana kita mulai merasa bosan, maka disaat itulah kita juga akan merasa lapar dan ingin makan sesuatu. Namun dalam kasus ngemil, lapar yang kita rasakan bukan lapar yang membuat kita mengambil nasi atau makanan berat lainnya. Kita justru mengambil cemilan-cemilan seperti keripik, permen jelly atau snack-snack lain yang mengandung gula.

Ngemil adalah kebiasaan yang sangat sulit untuk dihentikan. karena ngemil bisa dilakukan sambil melakukan kegiatan lainnya, misal sambil mengerjakan pekerjaan di laptop ditemani sebungkus besar keripik kentang, atau coklat kacang yang enak. Ngemil juga tak akan ada kenyangnya, sehingga saat cemilan yang satu habis, kita akan mencari cemilan yang lainnya.



Terlalu banyak ngemil berarti masalah, karena berat badan akan melonjak naik dan itu sangat bahaya! bisa membuat penampilan kacau dan tidak percaya diri. Maka dari itu, yuk segera akhiri kebiasaan ngemil kita yang sangat menganggu itu dengan cara di bawah ini :

1. Makan makanan yang sehat dalam jumlah secara teratur (selang 3-5 jam) supaya nafsu makan berkurang. Hal ini sangat efektif untuk mengurangi nafsu untuk makan / ngemil karena penurunan kadar gula dalam darah dapat membuat Anda tiba-tiba terasa lapar dan merasa harus segera makan / ngemil untuk mencukupi kebutuhan gula tersebut.

2. Cari tahu makanan apa yang tidak bisa Anda tolak untuk dimakan bila melihatnya, setelah mengidentifikasi makanan tersebut maka jauhkan mereka dari dekat Anda. Jangan membawa makanan junk food / cemilan ke rumah, karena jika makanan tersebut tidak tersedia di rumah akan membuat keinginan untuk ngemil tidak terlintas dalam pikiran Anda.

0 Response to "Cara Menghentikan Kebiasaan Ngemil"

Posting Komentar