Penyebab Sakit Gigi Dan Cara Mengobatinya

Tubuh yang sehat adalah harta yang paling berharga, memiliki tubuh yang sehat dan bisa melakukan semua kegiatan dengan sempurna tentunya. Jika semua aktifitas kita bisa dilakukan dengan sempurna, hasil yang kita dapatkan juga akan semakin baik juga. Akan tetapi terkadang gaya hidup yang kurang sehat akan mengakibatkan beberapa bagian tubuh kehilangan daya tahannya dan akhirnya sakit.

Sebagai contohnya saja adalah gigi. Sekalipun kita ini rajin menggosok gigi dan menggunakan mouthwash untuk menyempurnakan kebersihan gigi, namun terkadang kita bisa saja tetap mengalami yang namanya sakit gigi. Sudah tentu anda juga pasti akan bertanya-tanya kenapa gigi bisa sampai terasa sakit, maka dari itu, postingan ini akan membantu anda menemukan penyebab sakit gigi yang sering anda alami dan beberapa cara praktis untuk pengobatan pertama pada gigi yang terasa sakit tersebut.

Penyebab Sakit Gigi Dan Cara Mengobatinya

Sebelum membahas cara mengobati sakit gigi dengan cara yang mudah, lebih baik pelajari dulu apa penyebab dari sakit gigi tersebut, karena ada beberapa hal yang bisa mengakibatkan anda sakit gigi. Jika anda sudah  mengetahui penyebabnya, maka anda tentunya bisa lebih protektif lagi dalam menjaga kesehatan gigi anda, juga bisa melakukan pencegahan sakit gigi dengan merawat kesehatan alat makan itu dengan baik. 

Diantara penyebab sakit gigi yang biasa dialami oleh masyarakat yaitu:

Adanya infeksi: sakit gigi karena infeksi ini sangat mengganggu, karena Infeksi ini bisa menyerang saluran akar pada gigi, kemudian sakitnya akan menyebar sampai ke area wajah dan juga ke kepala. Tak perlu diragukan lagi jika sakit gigi ini akan sangat mengganggu kegiatan. Gigi yang mengalami infeksi saluran akar bisa  menjadi mati dan cara yang paling ampuh untuk mengobatinya adalah dengan mencabut gigi yang mati. Jika tidak dicabut, maka suatu hari nanti gigi yang terkena infeksi itu akan kembali kambuh sakitnya  di kemudian hari. Jangan anggap sepele infeksi gigi ini, karena  bisa menyebar menjadi penyebab berbagai macam penyakit-penyakit lain, contohnya seperti infeksi pada jantung, juga bisa menyebabkan kanker, gangguan otak dan juga penyakit fatal yang lain.

Terjadinya gigi lepas: Gigi lepas baik itu karena terjadi kecelakaan atau juga penyebab yang lainnya, tetap harus mendapatkan penanganan dari dokter. Jangan menunda terlalu lama, segera konsultasikan diri ke dokter setelah gigi tersebut patah atau terlepas untuk diberikan penanganan yang lebih tepat. DIkhawatirkan akan mengakibatkan masalah lainnya, seperti gusi bengkak atau lebih parahnya pendarahan dan nanah di dalam gusi.

Terjadi pengikisan email gigi: Pernah mendengar gigi yang sensitif? hal ini bisa diakibatkan email gigi yang terkikis sepanjang waktu, dari waktu ke waktu lapisan pelindung gigi terkikis cara sikat gigi yang salah, terlalu banyak minum dan makan yang suhunya ekstrim dan lain sebagainya. Hal ini akan menyebabkan  gigi anda menjadi lebih sensitif saat makan dan minum dengan suhu mencolok, misalnya suhu panas atau suhu dingin.

Terdapat karies gigi: apa itu karies gigi? penyebab sakit gigi yang satu  ini adalah semacam infeksi yang bisa mengakibatkan kerusakan pada struktur gigi anda, sehingga lama kelamaan gigi bisa  berlubang. Semua penyakit baik itu kecil maupun besar bisa mengakibatkan gangguan kesehatan yang sangat fatal, begitu pula karies gigi yang tak ditangani dengan baik bisa mengakibatkan gangguan kesehatan yang bisa mengakibatkan kematian.

Lalu bagaimana caranya untuk menghilangkan sakit gigi dengan cara yang mudah dan cepat? berikut adalah tips untuk meredakan sakit gigi :

Cara yang paling banyak mudah dan paling banyak dilakukan adalah  menggunakan garam. Caranya ambillah beberapa sendok teh garam dan larutkan dengan air hangat. Kemudian gunakan air tersebut untuk berkumur-kumur,  ingat untuk tidak sampai ditelan.

Kemudian obat sakit gigi tradisional yang palingbanyak digunakan kedua adalah memakai es batu, caranya sangat mudah yakni ambil potongan es batu yang ukurannya kecil lantas gosokkan ke bagian gigi anda yang terasa sakit sampai rasa sakitnya kemudian reda. Anda juga bisa menggunakan bawang putih dan menggunakan bawang merah. Adapun caranya adalah menumbuk keduanya sampai halus lalu diletakkan pada gigi atau gusi yang sakit. Mengapa bisa sembuh? karena kandungan anti bakteri dalam kedua jenis bawang itu akan membunuh bakteri yang tinggal dan bersarang dalam gigi. Setelah dirasa cukup segera ludahkan lalu berkumur dengan air.

0 Response to "Penyebab Sakit Gigi Dan Cara Mengobatinya"

Posting Komentar